Mediakompasnews.com – Jakarta Selatan – Polsek Pancoran berhasil mengamankan 3 (tiga) Orang Anak yang diduga hendak melakukan tawuran di dalam Gang Almukorrobin Kel. Kalibata Kec. Pancoran Jakarta Selatan, oleh Team Patroli Polsek Pancoran Pimp. AKP Fajrul Choir bersama team Presisi Polda Metro Jaya. Hari Sabtu, Tgl 21 Oktober 2022 Pukul 01.30 Wib.
Ke 3 (tiga) Orang Anak tersebut di tangkap dan di bawa oleh Team Patroli Polsek Pancoran dibantu Team Patroli Perintis Presisi PMJ Pimp. IPDA Sumantri ke Mako Polsek Pancoran dan dilakukan pemeriksaan oleh Unit Reskrim.
Pada saat di amankan ke 3 (tiga) anak tersebut sedang mengedarai motor dan membawa barang bukti berupa 1 buah Klewang dan 1 Buah Stik Golf, Ke 3 (tiga) Orang Anak tersebut tergabung dalam kelompok Warloy Team yang akan hendak tawuran dengan kelompok dari Wilayah Tendean Jakarta Selatan.
Ke 3 pelaku bersama barang di amankan dan akan dilakukan pengembangan
dan diproses lebih lanjut oleh Unit Reskrim Polsek Pancoran.Barang Bukti Yang Diamankan
1 Buah Klewang, 1.Buah Stik Golf, 2. Buah Handphone dan 1. Sepeda Motor ( Honda Beat Nopol.B 4959 SOQ).
Penulis : Yuhelmi