Senin, Mei 12, 2025
  • REDAKSI
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Lowongan Kerja
Media Kompas News
  • Beranda
  • Berita Utama
  • Daerah
  • TNI/POLRI
  • Nasional
  • Hukrim
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Politik
  • Login
No Result
View All Result
Media Kompas News
Home Uncategorized

Jelang Pemungutan Suara, Tiga Pilar Kota Tegal Tingkatkan Giat Patroli Skala Besar

by Admin2
November 18, 2024
in Uncategorized
0
Jelang Pemungutan Suara, Tiga Pilar Kota Tegal Tingkatkan Giat Patroli Skala Besar
0
SHARES
5
VIEWS

http://Mediakompasnews.com – Kota Tegal – Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Kota Tegal menjelang tahapan inti Pilkada serentak 2024. Polres Tegal Kota bersinergi dengan TNI dan Stakeholder terkait terus meningkatkan patroli berskala besar di akhir pekan.

Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang kondusif. Terlebih saat ini sudah mendekati tahapan pemungutan suara dalam Pilkada serentak 2024.

Related posts

Dr. Yeni Dwi Putri Anton Resmi Di Kukuhkan Sebagai Bunda Paud Dan Bunda Literasi Kab. Rokan Hulu

April 25, 2025

Ikatan Keluarga Mahasiswa Rohul Jakarta Silaturahmi Bersama Bupati Rohul Anton, S.T, M.M

April 23, 2025

Kapolres Tegal Kota melalui Wakapolres Kompol Yulius Herlinda mengatakan, pihaknya terus meningkatkan patroli skala besar pada setiap malam akhir pekan. Hal ini untuk mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas, akibat meningkatnya kegiatan masyarakat pada akhir pekan.

Baca Juga :  Humas Polda Kalteng Gelar Turnamen Mini Soccer Soliditas Merah Putih, Laskar Ngopi FC Juaranya

“Kegiatan patroli skala besar ini untuk menunjukkan kesiapan Polri bersama unsur terkait khususnya dalam mengamankan dan mensukseskan Pilkada serentak tahun 2024. Sekaligus merupakan wujud nyata komitmen bersama dalam memastikan seluruh tahapan Pilkada di Kota Tegal berjalan aman dan lancar,” ungkap Wakapolres, Senin (18/11/2024).

Wakapolres menyampaikan, untuk dapat mewujudkan semua itu, pihaknya tidak mungkin dapat bekerja sendirian. Oleh karenanya Polri selalu bersinergi bersama unsur TNI dan Stakeholder terkait.

Baca Juga :  KPU Gelar Debat Publik Terakhir Paslon Wali Kota dan Wakil Walikota

“Tentunya dalam mengantisipasi berbagai gangguan kamtibmas di tahun politik ini, Polri selalu bersinergi bersama unsur TNI, Pemerintah daerah dan stakeholder terkait,” tuturnya.

Dalam pelaksanaannya, lanjut Wakapolres, patroli skala besar ini menyasar kantor penyelenggara Pilkada. Meliputi kantor dan gudang logistik KPU, Bawaslu, kantor pemerintahan dan sejumlah objek vital lainnya.

“Sebagai imbangan, seluruh jajaran Polsek juga melakukan kegiatan yang sama di wilayahnya masing-masing,” imbuhnya.

Baca Juga :  Sekcam Cisauk Dimintai Tanggapannya, Pemindahan Tiang Listrik Sebesar Rp. 8,5 Juta

Wakapolres berpesan, agar seluruh personel tetap semangat dalam melaksanakan tugas. Terutama dalam pengamanan tahapan Pilkada dengan tetap menjunjung tinggi netralitas.

“Semoga kondusifitas tetap terjaga, dan Pilkada serentak di Kota Tegal berjalan dengan aman dan kondusif,” tutupnya.(met)

Previous Post

DOJO ELANG LAUT Mengikuti Kejurdo BKC CHAMPIONSHIP 2024

Next Post

Tokoh Agama: Bawaslu Harus Berperan Optimal Cegah PSU

Next Post
Tokoh Agama: Bawaslu Harus Berperan Optimal Cegah PSU

Tokoh Agama: Bawaslu Harus Berperan Optimal Cegah PSU

POPULAR NEWS

  • Banyak Kejanggalan Saat Rekonstruksi,Ini Tanggapan Keluarga Korban

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Berkas Kasus Percobaan Pembunuhan YKR Di Tolak Jaksa 4 Kali, Penyidik Lakukan Rekonstruksi Ulang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Markus Dodo Mengaku Kepala Suku Kekoro Nadida Memalsukan Dokumen Demi Merampas Tanah Milik Masyarakat Kabupaten Sabu Raijua

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kereen!!! SMAN 2 Bantul, Akan Gelar Panen Karya Projek#3 P5 di Sepanjang Jl. Maliboro.

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Brigjen TNI (Purn) H. Abdul Rahman Made, S.IP., M.S.I Maju Sebagai Caleg DPR-RI dari Partai PAN Dapil SULTRA

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

PAKAIAN ADAT MBAY – OLEH NENEK M.YUSUP

Media Kompas News

© 2023 Mediakompasnews.com

Navigate Site

  • REDAKSI
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Lowongan Kerja

Follow Us

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Berita Utama
  • Daerah
  • TNI/POLRI
  • Nasional
  • Hukrim
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Politik

© 2023 Mediakompasnews.com

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In