Mediakompasnews.Com – Kotabaru – Pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara Pemilu Tahun 2024 Desa Tapian Balai Pulaulaut Barat Kotabaru Kalimantan Selatan, Jum’at (25/1-24).
Pelantikan Kelompok Pemungutan Suara (KPPS) Desa Tapian Balai dilaksanakan di Kantor Desa, hadir Kepala Desa, M. Rusni, serta Perangkat dan Staf Pemerintahan Desa Tapian Balai, Bhabinsa 1004-11 Pulaulaut Barat, Rohaniawan dan 14 Petugas KPPS yang hari ini diambil Sumpah dan Janji dalam melaksanakan tugas dimasing-masing TPS satu (1) dan TPS dua (2)
“Upacara Pelantikan Kelompok Penyelengara Pemungutan Suara Desa/Kelurahan, Kecamatan, Kabupaten Kotabaru.
Diawali menyanyikan lagu Kebangsaan ” Indonesia Raya ” dan jungle Pemilu, pembacaan Surat Keputusan Ketua Komisi Pemilihan Umum Kotabaru Nomor. 109 Tahun 2024 tentang penetapan dan pengangkatan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara pada Kelurahan/Desa, Kecamatan, serta Kabupaten Kotabaru untuk Pemilihan Umum Tahun 2024.
” Ketua panitia pemilihan mengambil tempat, dalam persiapan untuk pengambilan sumpah, usai pengambilan sumpah dilaksanakan Penandatanganan berita acara.
Pembacaan fakta Integritas, di lanjutkan penandatanganan fakta Integritas diakhiri pembacaan Do’a, sambutan Ketua Pemilihan Penyelenggara (KPPS) serta sambutan Kepala Desa.
M. Rusni selaku Kepala Desa Tapian Balai, ucapkan terimakasih atas terselenggara dan dilantiknya Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara Pemilu yang nantinya bersama akan dilaksanakan pada 14 Pebruari 2024, juga ucapan terimakasih pada BPK meskipun hari ini tidak hadir, namun tetap berjalan baik dan aman, Ucap M. Rusni.
Serta ucapan terimakasih pada Babinsa 1004-11 Pulaulaut Barat, juga pada Rohaniawan yang berhadir dan semua yang hadir tanpa terkecuali
Sebagaimana janji dan sumpah jabatan yang baru Kita saksikan bersama, diharapkan pada ( KPPS) yang baru dilantik, nantinya mampu bekerja dengan baik dan maksimal, juga sabar karena ini merupakan amanah yang harus dipertanggung jawabkan tambah M. Rusni.
diharapkan dalam melaksanakan tugasnya nanti, mampu memberikan pelayan terbaik bagi seluruh yang hadir dalam pencoblosan di masing-masing TPS, juga mengutamakan kepentingan masyarakat yang datang ke tempat TPS,
Juga mampu menjaga Netralitas sebagai KPPS, tidak menerima Sogok apapun bentuknya, agar dalam penyelenggaraan Pemilu 2024 dapat berjalan baik, aman serta kondusif sebagaimana yang diharapkan semuanya.
Terakhir disampaikan M. Rusni, agar seluruh petugas penyelenggara, menjaga kesehatannya, karena pada 14 Pebruari 2024 nanti itulah puncaknya, dalam melaksanakan tugas berat demi suksesnya Pemilu Tahun 2024, M. Rusni akhiri.
(Run)