Mediakompasnews.Com – Asahan – Perayaan Ulang Tahun ke – 17 dan Periodesasi Presidium Raja Sonak Malela Kisaran di adakan di Gedung GKPI yang beralamat di jalan Wr.Supratman kecamatan kisaran timur kabupaten Asahan, Sabtu 23 Juli 2022 sekira pukul 14.00 wib.
Dalam perayaan tersebut di hadiri oleh Sri Kumala SE.MM anggota DPRD provinsi Sumut, Ketua Presidium Raja Sonak Malela Leo Napitupulu SH.M.Hum, Marga Mangunsong, Marga Marpaung, Marga Napitupulu, Marga Pardede.
Dalam sambutannya Sri Kumala mengucapkan selamat kepada panitia dan seluruh keluarga Sonak Malela semoga dengan tugas yang di emban bisa menjadi amanah, dirinya juga menyampaikan kalau selama ini ingin bersilaturahmi dengan keluarga Sonak Malela namun baru hari ini bisa hadir di tengah-tengah keluarga Sonak Malela, mudah-mudahan dengan kehadirannya bisa menambah silaturahmi yang tidak terputus dan keluarga Sonak Malela bisa mengantarkan saya nanti ke Senayan di 2024, dan jika nanti ada yang perlu bisa saya bantu untuk rumah ibadah segera berikan proposal kepada saya, tutur Sri Kumala.
Setelah acara pemberian ulos keluarga Sonak Malela kepada Sri Kumala, dengan rasa haru Sri Kumala menyampaikan terima kasih nya kepada keluarga Sonak Malela karena ini merupakan suatu kebanggaan bagi nya selaku anggota DPR bisa hadir di tengah – tengah keluarga Sonak Malela semoga dengan adanya acara ini tentunya setiap kegiatan orang lain saja saya bantu, apalagi ini keluarga Sonak Malela karena ibu saya Boru Marpaung jadi saya akan memberi bantuan kepada panitia acara ini, pungkas Sri Kumala mengakhiri.
(Red)