Mediakompasnews.Com – Banda Aceh – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Aceh melaksanakan Rekonsiliasi Laporan Keuangan dan Laporan Barang Milik Negara (BMN) tingkat wilayah semester I tahun anggaran 2022 pada Senin (04/07/2022).
Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Aceh (Meurah Budiman) saat membuka Rekonsiliasi tersebut menyampaikan kegiatan ini merupakan upaya untuk menghasilkan keakuratan dan ketepatan penyampaian laporan keuangan kepada Menteri Keuangan, serta salah satu upaya untuk menghasilkan laporan keuangan yang berkualitas, akuntabel dan transparan sesuai dengan Standar Akuntansi Pemerintah (SAP), serta mampu mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik (Good Governance) dan pemerintahan yang bersih (Clean Governance).
”Tahun 2022 adalah tolak ukur kita untuk dapat berprestasi lebih baik dari tahun sebelumnya, dan meningkatkan kualitas laporan keuangan sehingga kita dapat mempertahankan predikat Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) di tahun-tahun mendatang. Serta mampu meningkatkan persentase Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA), yang merupakan salah satu alat ukur untuk menentukan tingkat kinerja satker khususnya dalam pelaksanaan anggaran tahun 2022,” lanjut Meurah.
Untuk itu Meurah juga mengatakan pentingnya keterlibatan para pimpinan di Unit Pelaksana Teknis dalam pertanggung jawaban laporan keuangan dan BMN.
“Jadi marilah kita tetap setia pada tugas kita, saya pikir kegiatan rekonsiliasi tidak hanya tanggung jawab Bendahara, Kaur keuangan ataupun staf operator pengelola keuangan, tetapi tanggung jawab kita semua secara serius mengikuti kegiatan ini,” ujar Meurah.
Terakhir Meurah menyampaikan “dengan kegiatan rekon hari ini kita benar-benar mempersiapkan diri, terutama dalam penyampaian laporan secara akuntabel, tepat waktu, baik laporan keuangan maupun laporan Barang Milik Negara”, harap Meurah.
Sementara itu Kepala Bagian Umum (Hendri Rahman) dalam laporan panitianya menyampaikan Rekonsiliasi Laporan Keuangan dan BMN tersebut akan berlangsung selama 4 hari (4-7 Juli 2022), yang dilaksanakan di Hotel Mekkah Banda Aceh, dan diikuti oleh 93 Peserta.
Hadir dalam pembukaan kegiatan tersebut Para Kepala Divisi, Pejabat Struktural, Kepala Satuan Kerja Banda Aceh dan Aceh Besar serta para operator pengelola keuangan. Kegiatan ini juga diikuti oleh Kepala Satuan Kerja di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Aceh via aplikasi zoom.
#DrsMeurahBudimanSHMH
#KemenkumhamAceh
#KanwilAcehPastiBereh
#pastiwbk
#KumhamPasti
(Red)